Kota Bengkulu – Apel Pagi Gabungan Sekretariat DPRD kota Bengkulu Bersama Sekretariat Daerah Kota Bengkulu. Apel Pagi ini di Pimpin Langsung Oleh Sekretaris Daerah Kota Bengkulu Bapak Ir. Arif Gunadi. Selasa, 8 Agustus 2023
Apel pagi yang dilakukan secara rutin memiliki manfaat bagi kelancaran dalam pelaksanaan tugas dan fungsi. Selain sebagai sarana bagi pimpinan memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, juga untuk menyampaikan berbagai informasi pelaksanaan program dan kegiatan.
Apel pagi juga merupakan kegiatan yang dilakukan sebagai sarana untuk menyatukan seluruh staf dan memperkuat sinergi.
Sebagaimana lainnya pelaksanaan apel pagi yang dilakukan secara rutin di masing-masing kantor tentu saja memiliki manfaat bagi kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi ASN. Dalam apel yang berlangsung selain sebagai sarana bagi pimpinan atau atasan untuk memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, di apel pagi juga akan disampaikan banyak informasi terkait pelaksanaan program dan kegiatan. Melalui apel pagi pimpinan atau atasan akan menyampaikan berbagai informasi penting terkait pelaksanasn program dan kegiatan yang ada di instansinya.
Apel pagi juga menjadi wahana yang tepat bagi pimpinan untuk mensuport bawahan atau staf yang ada dilingkupnya untuk tetap memiliki semangat kerja, loyalitas, integritas, produktivitas, moral kerja dan lainnya yang dibutuhkan organisasi kerja yang memungkinkan pelaksanaan tugas dan fungsi masing-masing ASN sebagai komponen pendukung dalam berbagai program dan kegiatan organisasi kerja sehingga dapat berjalan lancar sesuai dengan harapan bersama.
Berikutnya apel pagi juga dapat menjadi wahana yang baik pula bagi pimpinan untuk menyampaikan apresiasi kepada bawahan atau stafnya yang dirasa telah memberikan andil atau dukungan atas pelaksanaan berbagai program dan kegiatan di kantor-nya sehingga dengan andil atau dukungan tersebut membuat program atau kegiatan dapat berjalan sesuai rencana.
hal ini dilaksanakan dengan melihat berbagai perkembangan yang ada dilapangan bahwa perubahan arus informasi terkait pelaksanaan pekerjaan terus berubah dengan cepat sehingga dipandang perlu melalui apel pagi informasi yang berubah secara cepat tersebut harus tersampaikan dengan cepat pula sehingga setiap ASN yang ada dengan segera dapat menyesuaikan diri dengan cepat dengan perubahan yang terjadi.
Banyaknya manfaat yang dapat diperoleh dari apel pagi yang berlangsung di instansi masing-masing, sebagai ASN mari bersemangat untuk ikut apel pagi. Melalui apel pagi kita akan dapat memperoleh banyak informasi penting dan sangat dibutuhkan guna kelancaran pelaksanaan tugas dan fungsi sebagai ASN.(Adv/Bri)